Hujan sepanjang pagi
Mendung sepanjang siang
Dingin sepanjang malam
Senyap sepanjang kota
Akal menyimpan kata
Kata menyimpan rasa
Rasa menyimpan duka
Duka sepanjang waktu
Kesenyapan jalanan
Keheningan rumah
Tanpa kata
Tanpa suara
: Tenggelam sepanjang waktu
Tonny Sutedja
Tidak ada komentar:
Posting Komentar