01 Januari 2009

MANUSIA

Kelak, kau tahu, aku datang padamu

Bukan sebagai pengemis

Yang menadahkan tangannya

Sambil berharap


 

Kelak, kau tahu, aku pergi kepadamu

Bukan dengan kepala tertunduk

Sambil menangisi jiwaku

Yang tak pernah menyentuhmu


 

Akulah sosok kesepian

Meraih dunia

Merapal hasrat

Namun terus merindu


 

Pernahkah engkau

Menebang satu pohon

Untuk membuat jembatan

Agar aku sanggup ke seberang?


 

Pernahkah engkau

Menyalakan unggun

Dari bukit hijau

Agar dapat hangati tubuhku?


 

Kelak, kau tahu, kita bermuka-muka

Dan kan kukatakan padamu

Bahwa aku ingin bertahan hidup

Sambil menunggu panggilanmu


 

Kelak, kau tahu, aku dan kau

Terbelah dalam rindu dan dendam

Karena kau jauh di sana menanti

Dan aku di sini mengharap kau ada


 

Kau dan aku

Saling menunggu

Saling menunggu

Saling menunggu


 

Tonny Sutedja

Tidak ada komentar:

WAKTU

  Sering, saat malam kelam, aku menatap puluhan, ratusan bahkan ribuan bintang yang kelap-kelip di langit di atas kepalaku. Panorama yang ha...